Friday, April 11, 2014

LAB 20 - Konfigurasi DHCP dan Cara Membuat VPCS (Virtual PC simulator) di GNS3

Pada sebuah jaringan kecil biasanya kita akan memberikan IP secara manual (static) pada setiap PC atau devices. penentuan IP secara manual memiliki banyak manfaat dintaranya tidak ada bandwidth yang digunakan untuk pertukaran informasi, lebih aman dibandingkan dengan dinamis (DHCP) karena IP tujuan jelas diketahui oleh admin/user dll. namun, bagaimana kalau hal tersebut diterapkan di sebuah perusahaan besar seperti ISP (Internet Services Provider) yang melayani banyak customer untuk browsing, kirim data/video dan lain sebagainya, kemungkinan besar Pengaturan IP secara manual tidaklah efektif. oleh karena itu, untuk mengantisipasi hal tersebut maka yang dilakukan adalah penentuan IP secara DHCP atau Dynamic Configuration Protocol. DHCP adalah layanan yang secara otomatis memberikan nomor IP kepada komputer yang memintanya. komputer/server yang memberikan nomor IP disebut sebagai DHCP server sedangkan komputer yang yang meminta nomor IP disebut sebagai DHCP client. dengan demikian seorang admin tidak perlu lagi menentukan atau memberikan IP secara manual.
Gambar Topologi konfigurasi DHCP 
konfigurasi IP address Pada router R1
konfigurasi DHCP pada router R1
IP dhcp pool DHCP_Menuju_Jaringan_LAN => membuat IP DHCP pool "pool bisa dikatakan tempat ranges IP lah yang diberikan dari ip awal hingga akhir" dengan nama poolnya DHCP Menuju_Jaringan_LAN
default-router => merupakan ip default-gateway dan IP pada interface f0/0 pada router R1. default-gateway bisa dikatakan sebagai Pintu gerbangnya lah kalau seandainya PC mau ke network lain maka harus melewati ip tersebut.
network 192.168.20.0 255.255.255.0 => network tersebut berada pada kelas C dengan ranges IP yang diberikan di mulai dari 192.168.20.1 hingga 192.168.20.254, sebenarnya sih sampe 192.168.20.255 cuman 255 di asign sebagai broadcast dan  192.168.20.0 sebagai IP networknya.
dns-server => router tersebut akan mengelola ip dari range 192.168.20.21 hingga 192.168.20.50 dijadikan sebagai dns server yang nantinya ip tersebut akan diterjemahkan ke beberapa nama domain. misalnya nama domain "rudi_ganteng.com" #lihat baris konfig dibawah dns-server. 
lease ? => lease merupakan batas waktu tertentu untuk menentukan ip tersebut akan tetap berada pada devicenya atau tidak. dari gambar di atas saya memberikan batas waktu selama 10 hari 2 jam, artinya IP tersebut akan digunakan selama 10 hari 2 jam, setelah itu kemungkinan ip nya masih tetap sama sesuai dengan IP sebelumnya atau IP tersebut diberikan ke device lain. 
IP dhcp excluded-address  => dhcp exluded adalah perintah dimana seorang admin akan menentukan bahwa ip yang dimulai dari ranges 192.168.20.51 - 192.168.20.60 (dari 51 hingga 60) tidak boleh diberikan ke device/komputer clientnya. bisa dikatakan bahwa ranges IP tersebut adalah IP spesifik, misal untuk printer dll.

konfigurasi DHCP pada PC miftah dan Fikri
untuk membuat komputer/PC virtualnya saya menggunakan VPCS (Virtual PC simulator). Perhatikan garis merah di atas secara default hostname pada PC simulatornya adalah VPCS, dengan mengetikkan "set pcname miftah" maka hostnamenya berubah dari vpcs => miftah.
coba perhatikan "miftah[1]> 2" => maksudnya adalah pc simulatornya masih berada pada pc/komputer miftah dengan mengetikan "2" maka akan berpindah ke pc/komputer simulator ke 2 "VPCS[2]".
Garis hijau merupakan IP address beserta default-gateway dan subnetmasknya , yang langsung didapat dari routernya dengan cara dhcp. jadi cukup dengan mengetikan dhcp pada pc simulatornya maka pc nya akan mendapatkan ip.
perhatikan garis kotak biru "VPCS9" => artinya pc simulatornya hanya bisa di gunakan sampe 9 pc/komputer.
catatan: jika nantinya melangalami kebingungan pada pengaturan pada vpcs nya maka silahkan ketikan tanda "?" untuk membantu kita perintah-perintah apa aja yang ada di vpcs misal: VPCS[1]> ?
konfigurasi DHCP pada PC miftah dan Fikri dengan menggunakan vpcs hanyalah sebuah simulator agar memudahkan kita untuk membuah pc/komputernya, namun jika diterapkan pada jaringan realnya maka yang harus dilakukan adalah sebagai berikut:
pada windows klik start -> control panel -> network connections -> local area connection. kemudian klik kanan pada local area connection dan pilih properties -> double klik IP version 4 (TCP/IPv4).
karena pada percobaan kali ini kita setting ip secara manual dan cukup dengan hanya mengklik "obtaion an ip address automatically" atau dhcp maka kita tinggal menerima ip yang diberikan dari dhcp server.

Verifikasi
tes koneksi PING pada PC simulatornya
ping dari PC simulator miftah ke fikri (192.168.20.2) dan router (192.168.20.20) kemudian dari PC fikri (garis biru) ke routernya.
Menampilkan ip dhcp binding dan pool
setelah konfigurasi kita sesuai dan benar maka router akan memberikan IP secara dhcp ke komputer masing-masing. 

menghubungkan program VPCS dengan Gns3
jika melihat dari topologi di awal terdapat pc simulator miftah dan fikri (lihat gambar paling atas) maka pada percobaan selanjutnya saya akan membuat tutorial menghubungkan program VPCS dengan Gns3. berikut langkah-langkahnya:
download aplikasi vpcsnya, klik disini. kemudian buka symbol manager pada menu edit.
kemudian pilih symbol komputer di dalam kolom Available symbols dan klik ">" (lihat panah biru). di dalam kolom name dan type (lihat garis kotak merah) ketikan namenya = computer dan ubah type = cloud lalu klik ok.
Symbol computer akan muncul seperti gambar dibawah ini.
klik dan geser symbol computer pada kolom konfigurasi/kerja (panah biru).
Klik kanan pada icon PCnya kemudian pilih configure, maka akan muncul seperti gambar dibawah ini "node configuration".
klik C0 maka akan muncul gambar seperti dibawah ini dan pastikan "NIO Ethernet" berada atau pilih local area connection (lihat panah merah).
Pada kolom NIO UDP ketikan seperti gambar dibawah ini. 
contoh pada VPCS1 : 
local port: 30001
remote host: 127.0.0.1
remote port: 20001 
setelah selesai diketikan maka klik add -> ok.
jika ingin menambakan vpcs nya maka bisa diketikan sepeti gambar dibawah ini, saya membuat 2 vpcs karena pada topologi sebelumnya terdapat pc simulator miftah dan fikri (lihat gambar paling atas).
setelah itu hubungkan dengan menggunakan kabel straight through dari SW1 ke C0 dan pilih "nio_udp:30000:127.0.0.1:20000" (lihat tanda panah biru).

No comments:

Post a Comment